FK PKBM Indonesia

Sejarah singkat Forum Komunikasi PKBM Indonesia

Forum Komunikasi PKBM Indonesia dideklarasikan tanggal 29 Desember 2002 pada saat Acara Peringatan Hari Aksara Internasional yang diselenggarakan oleh Departemen Pendidikan Nasional di Jakarta antara lain dihadiri oleh perwakilan 22 PKBM dari 15 provinsi.
Setelah pendeklarasian, dilakukan pemilihan Ketua Umum dan penetapan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga FK PKBM Indonesia.

Kepengurusan di tingkat nasional atau Dewan Pengurus Pusat FK PKBM Indonesia telah berlangsung/berganti sebanyak 5 (lima) periode kepengurusan yang dipilih dalam Musyawarah Nasional (Munas) FK PKBM Indonesia, yaitu Periode Tahun 2002 – 2006, Periode Tahun 2006 – 2011, Periode Tahun 2011 – 2016, Periode 2016-2021 dan Periode 2021-2026.

Ketua Umum DPP FK PKBM Indonesia 2021-2026, Ir. H. Tuppu Bulu Alam, M.M.

Visi & Misi FK PKBM Indonesia

Visi FK PKBM Indonesia

Mewujudkan Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat Indonesia yang berkualitas agar menghasilkan masyarakat yang cerdas, terampil, kreatif, kapabel, produktif, inovatif, berbudi pekerti luhur dan mandiri

Misi FK PKBM Indonesia

  1. Meningkatkan kapabilitas Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat Indonesia untuk dapat berkarya secara kreatif, inovatif dan positif.
  2. Mengembangkan peran dan fungsi Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat Indonesia dalam pengembangan dan pemberdayaan masyarakat.
  3. Mendorong pengembangan usaha-usaha produktif di Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat Indonesia dengan menggunakan model dan pengelolaan usaha yang profesional, bersifat kekeluargaan dan berorientasi pembangunan manusia seutuhnya.
  4. Menyelenggarakan pelatihan, workshop, seminar baik berskala nasional maupun internasional yang berkaitan dengan peningkatan mutu pendidikan dan usaha-usaha produktif.

Disalin dari Akta Perkumpulan Forum Komunikasi Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat Indonesia oleh Notaris & PPAT H. Bambang Heryanto, SH., No. 03 tertanggal 01 Pebruari 2023.